Rabu, 18 Maret 2015

Tugas [LAGI]

   Tugas lagi dan lagi. Ya, itu adalah teman yang sangat akrab dengan ku akhir-akhir ini. Aku tak pernah membayangkan sebelumnya akan mendapat tugas yang tak pernah habis setiap harinya. MAklum saja, aku belum terbiasa dan sedang menuju proses pembiasaan dengan setumpuk tugas yang saat ini ada di depan mata ku.
   Setiap hari bisa dipastikan aku tidur selalu larut malam, bahkan hanya tidur 3-4 jam saja setelah itu aku harus melakukan setumpuk aktivitas ku lagi di kampus. Semester 2 ini menurut ku memiliki banyak tantangan sekali. Tugas yang diberikan dosen ku selalu saja mengalir tanpa henti setiap hari, aku pun hampir lupa bagaimana cara tidur yang nyenyak di malam hari bahkan tidur siang pun sudah hampir tak pernah, namun disamping itu semua ada satu hal yang menurut ku sangat menantang adrenalir ku, yakni aku harus setiap hari bangun pagi dan menjalani kuliah pagi serta tugas selalu di kumpulkan pagi hari serta setiap mata kuliah selalu tak pernah ada jarak yang panjang untuk sekedar mencuri-curi untuk tidur meski sesaat pun.
   Hari ini, di pagi yang cukup bersahabat sekali aku tetap mengerakan salah satu tugas yang semakin lama semakin membuat ku bosan dengan salah satu tugas tersebut. Padahal hari ini aku libur namun tugas yang diberikan dosen tak ada kata libur meski sehari saja. Semalam aku pun tetap seperti biasa tidur larut malam sekali dan memaksakan badan yang telah lelah ini untuk bekerja kembali mengerjakan tugas yang ada. Padahal saat semester kemarin aku tidak tidur selarut itu.
   Handphone, laptop, musik, cemilan, indomie, kopi, susu, jaringan, hotspot adalah teman yang paling setia menemani ku hingga aku tertidur di atas buku atau laptop ku. Setiap hari aku selalu ditemani itu semua, terkadang jika sudah lelah dan sekedar beristirahat sejenak aku menonton film yang telah aku download di Prodi Pendidikan Sosiologi. Jika aku mulai bosan, terkadang aku membuka blog dan menulis di dalm blog milik ku. Entah apa yang ingin ku tuangkan dalam blog ku mengalir begitu saja.
   Pagi ini, aku berada di TIK Universitas Pendidikan Indonesia, salah satu tempat yang mulai menjadi favorit ku. Maklum saja, seorang anak kosan pasti selalu memanfaatkan fasilitas yang diberikan dari kampusnya ditambah lagi jika itu gratis tanpa pungutan seperak pun. Dari pada aku mengerjakan tugas tersebut di warnet, sudah terlihat berapa rupiah yang harus ku keluarkan dari dompet ku yang semakin lama semakin menipis saja. Di temapt ini, aku dapat berlama-lama sepuasnya bahkan hingga ruangan ini ingin segera di tutup pun bebas sekali.
   

Tidak ada komentar:

Posting Komentar